Selasa, 13 Maret 2012

Teknik Copy Paste dengan CorelDRAW

ada 3 cara copy paste dalam corel draw:
1. Ctrl + C untuk mengcopy dan Ctrl + V untuk paste. Cara ini adalah cara tradisional yang sering dipakai oleh kebanyakan orang.
2. Memanfaatkan fasilitas klik kanan.
3. Ctrl + D.

Baiklah, sekarang kita akan bahas satu persatu.

1. Ctrl + C untuk mengcopy dan Ctrl + V untuk paste (cara tradisional).
Sebagai contoh disini saya mempunyai bangun jajaran genjang berwarna hijau. Klik pada bangun jajaran genjang tersebut, kemudian tekan Ctrl + C untuk mengcopy lalu tekan Ctrl + V untu paste.

Akan Anda lihat, hasilnya bangun jajaran genjang sudah menjadi dua.
2. Memanfaatkan fasilitas klik kanan.
Cara ini lebih simple dan cepat dibandingkan dengan cara pertama.
Klik kiri pada bangun pertama (tahan), kemudian geser ke tempat lain (sambil menahan klik kiri) dan klik kanan (klik kiri masih tertahan).

3. Ctrl + D.
Cara ketiga ini biasanya untuk melakukan copy paste secara masal. Caranya:
1. Klik pada bangun jajaran genjang berwarna hijau. Tekan Ctrl + D.
2. Akan muncul jendela seperti gambar di bawah iini. Tentukan jaraknya lalu tekan OK.
3. Makan jajaran genjang berwarna hijau sudah menjadi dua.
4. Klik Ctrl + D lagi untuk menambah bangun jajaran genjang tersebut menjadi tiga. Jika Anda mengklik Ctrl + D lagi, maka bangun jajaran genjang tersebut akan bertambah lagi sesuai berapa banyak Anda mengklik Ctrl + D tersebut.


Sumber :


http://detektif007.blogspot.com/2011/04/coreldraw-x5-teknik-copy-paste.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar